JADWAL Race MotoGP Doha 2021 Live TRANS7: Jorge Martin Pole, Kans Back to Back Vinales Podium Utama

Berikut jadwal race MotoGP Doha 2021, di mana pembalap Pramac Ducati, Jorge Martin bakal memulai balapan sebagai pole position. Seri kedua MotoGP 2021 bertajuk MotopGP Doha 2021 bakal berlangsung di Sirkuit Losail, Minggu (4/4/2021). Trans7 sebagai pemegang hak siar resmi MotoGP 2021, akan menyiarkan seri MotoGP Doha 2021 mulai pukul 21.00 WIB.

Jadwal dan live streaming ada di akhir artikel Sesi kualifikasi MotoGP Doha 2021 yang usai berlangsung, Sabtu (3/4/2021) menisbatkan Jorge Martin sebagai yang tercepat. Rider yang menyandang status rookie itu membubuhkan waktu 1 menit 53,106 detik.

Sensasi Jorge Martin nampaknya belum berhenti setelah tampil menawan di debutnya pada seri pembuka MotoGP 2021. Bertajuk MotoGP Qatar 2021, Minggu (28/3/2021), Jorge Martin kala itu membuat gebrakan ketika memulai balapan. Start dari posisi 14, belum sampai menghabiskan turn 1 pembalap yang musim lalu masih berkiprah di Moto2 itu merangsek ke urutan empat.

Ia mampu melewati 10 pembalap dalam satu lintasan lurus saja. Penampilan menawannya kembali terjadi di sesi kualifikasi MotoGP Doha 2021 dengan menorehkan pole position pertama di kelas para raja. Tak heran apabila ia disambut oleh para mekanik dan anggota tim lain di pit lane dalam perjalanannya kembali ke garasi.

Pramac Ducati sangat dominan pada sesi kualifikasi kali ini dengan menempatkan pembalap lain di urutan kedua. Ialah Johann Zarco mengikuti jejak junior satu timnya. Sedangkan front row dilengkapi oleh pemenang seri pertama musim juga di Sirkuit Losail, pembalap Monster Energy Yamaha Maverick Vinales.

Khusus Vinales, rider berjuluk Top Guna itu memiliki modal utama untuk bisa back to bac meraih podium utama. Mengingat berlangsung di lintasan yang sama, Maverick Vinales mampu menjadi juara di MotoGP Qatar 2021, Minggu (28/3/2021). Vinales bisa meraup poin sempurna yakni 50 poin dari dua seri yang digelar di Sirkuit Losail anti.

Sedangkan posisi ketiga hingga keenam masing masing menjadi milik Jack Miller, Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia. Sementara itu, mimpi buruk Valentino Rossi di Losail berlanjut setelah gagal menembus sesi kualifikasi kedua (Q2). Jangankan tampil sebagai penantang untuk mendapatkan dua tempat terakhir pada Q2, performa Rossi sangat buruk.

Alhasil, pembalap Yamaha Petronas SRT itu cuma bisa menempati posisi start ke 21 alias kedua dari belakang. 1. Jorge MARTIN 2. Johann ZARCO

3. Maverick VINALES 4. Jack MILLER 5. Fabio QUARTARARO

6. Francesco BAGNAIA 7. Aleix ESPARGARO 8. Alex RINS

9. Joan MIR 10. Franco MORBIDELLI 11. Stefan BRADL

12. Miguel Oliveira 13. 10 Luca MARINI 14. 73 Alex MARQUEZ

15. 44 Pol ESPARGARO 16. 30 Takaaki NAKAGAMI 17. 9 Danilo PETRUCCI

18. 33 Brad BINDER 19. 23 Enea BASTIANINI 20. 27 Iker LECUONA

21. 46 Valentino ROSSI 22. 32 Lorenzo SAVADORI Moto3

Race, 21:00 WIB Moto2 Race, 22.20 WIB

MotoGP Race 00.00 WIB (Senin dini hari) 1. Khusus untuk menyaksikan tayangan MotoGP 2021 live Fox Sports 2 via Vidio.com berbeda dengan paket biasa yang digunakan (Platinum atau Gold).

2. GPmania harus mengaktifkan khusus Fox Sports, di mana untuk 30 hari dikenakan biaya Rp 49.000,00. 3. Setelah mengaktifkan paket khusus Fox Sports, seluruh tayangan baik dari Fox Sports 1, 2, dan 3 dapat diakses bebas iklan. 4. Pengaktifan paket Fox Sports tidak bisa digunakan untuk menyaksikan tayangan Platinum

Langganan akan diperpanjang otomatis jika pembayaran mendukung Akun hanya bisa menyaksikan pada 1 perangkat saja Berlangganan Premier masih akan menggunakan kuota untuk menonton Konten Fox Sports 1,2, dan 3 hanya dapat diputar di perangkat, kabel, dan perangkat layar yang mendukung High Bandwidth Digital Content Protection

Desclaimer: Ketentuan bisa berubah sewaktu waktu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *