Pergaulan Bebas merupakan suatu hal yang wajib diwaspadai, terutama bagi orang tua yang memiliki anak seorang remaja. Sebab, ketika seorang anak sudah berada di fase pergaulan bebas, tentu sangat sulit untuk mengatasinya. Namun anda tidak perlu khawatir, Di lansir dari laman Antaranews kali ini akan mengulas Cara Mengatasi Pergaulan Bebas, simak sampai bawah :
Bagaimana Cara Mengatasi Pergaulan Bebas?
Perbaiki Hubungan Keluarga
Salah satu cara yang bisa anda lakukan untuk mengatasi pergaulan bebas adalah perbaiki hubungan keluarga. Menga hal ini terlihat kecil dan sepele, akan tetapi hal seperti itu bisa berdampak besar terlebih lagi dari seorang remaja. Dengan kondisi suasana yang harmonis pastinya membuat anak betah dirumah.
Bukan hanya itu saja, menjalin komunikasi yang satu sama lainnya pasti akan membuat hubungan keluarga tersebut semakin erat. Sehingga menyebabkan anak tidak sungkan ketika dia mendapati suatu masalah mereka menceritakan dan berkonsultasi kepada kedua orang tuanya. Maka dari itu jati diri seorang anak akan tetap teguh dan tidak gmudah di hasut oleh temannya.
Memperluas Wawasan
Cara berikutnya yang bisa anda lakukan untuk mengatasi pergaulan bebas adalah memperluas wawasan. Nah peran anda sebagai orang tau sangat penting, terlebih lagi dalam pembentukan karakter pada anak. Usahakan sejak usia dini anak dikenalkan dengan ilmu pendidikian, yang mana hal itu akan berpengaruh pada usianya saat remaja.
Anda bisa mengajarkan pendidikan formal dan informal kepada anak. Salah satu cara yang bisa anda lakukan adalah dengan mengajarinya membaca buku. Beri anak tersebut sebuah buku yang mengandung pendidikan dan edukasi atau bahkan membaca boko mengenai perjalan seorang tokoh.
Mengajarkan pendidikan agama
Pada dasarnya pendidikan agama sangat penting bagi semua orang terlebih lagi pada anak remaja. Pendidikan agama sangat penting bagi kehidupan sehari-hari, yang mana hal tersebut dapat memperkokoh ketaatan terhadap Tuhan. Dengan begitu keimanan yang dimiliki seorang remaja semakin kuat.
Kuatnya iman pada anak remaja akan membuat dirinya teguh pada pendiriannya. Mereka sadar dan paham betul mana perilaku yang baik dan mana yang buruk. Bahkan mereka juga mengerti apa yang diajarkan oleh agamanya, apa hal yang dilarang dan apa yang harus dilakukan.
Sehingga anak tersebut tidak akan terpengaruh meskipun dihasut oleh temannya. Dengan begitu anak anda terhindar dari pergaulan bebas.